Roadshow Sekolah Energi Bersih #2 oleh Kanopi Hijau Indonesia di Jurusan Sosiologi Universitas Bengkulu

Senin, 5 februari, 2024, pukul 10.00 Wib. Jurusan Sosiologi Universitas Bengkulu bersama dengan Kanopi Hijau Indonesia mengadakan sebuah acara sosialisasi, bertempat diruang pertemuan Pascasarjana, acara ini dibuka dengan kata sambutan dari ibu Diyas Widiyarti, S.Sos., MA dan dihadiri oleh puluhan Mahasiswa Sosiologi. Sosialisasi ini bertema, Sekolah Energi Bersih. Penyampain materi disampaikan oleh pemateri muda yaitu farel dari SMA 7 Bengkulu dan juga Michelia SMA 1 Bengkulu, apa itu energi bersih? energi bersih adalah energi yang memiliki risiko rendah baik dari segi sosial, kesehatan dan lingkungan. Energi bersih sering disebut juga sebagai energi terbarukan. Acara berlangsung dengan antusias dan interaktif, menciptakan atmosfer positif dan kolaboratif di antara para peserta. Diharapkan peserta sosialisasi dapat memahami konsep energi bersih dan dapat meningkatkan kesadaran lingkungan dikalangan mahasiswa untuk dapat berkontribusi dalam perbaikan lingkungan agar memiliki dampak yang baik untuk iklim.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *